Bisnis Internet | Internet Marketing | Blogging Tips | SEO | Motivasi

Sudahkah Anda Mengisi Artikel Blog Dengan Teratur ?

Hosting Unlimited Indonesia

mengisi artikel blogKita tahu bahwa search engine senang sekali dengan blog yang selalu di-update oleh pemiliknya. Kadang kita lupa bahwa profesi blogger menuntut seseorang untuk terus mencari ide sebagai bahan tulisannya yang akan dituangkan ke dalam blog. Mengisi artikel blog dengan teratur memang tidak mudah, disamping menuntut kejelian serta kreatifitas sang blogger, juga disitu ada nilai tambah bagi bisnis online yang sedang dia lakukan di dalam blog-nya.

Pembaca akan senang sekali ketika mereka mendapatkan blog yang di 'follow'-nya selalu menyuguhkan artikel-artikel yang di perbaharui. Mereka akan selalu penasaran untuk berkunjung kembali ke blog yang selalu menyediakan konten yang 'fresh'. Dengan kata lain memang ada benarnya kalau kita selalu meng-update blog, maka kita tidak akan mengalami penurunan 'kuantitas pembaca', bahkan dengan blog yang selalu update, kita akan mendapatkan pembaca baru yang berlangganan feed blog kita.

Dalam mengisi artikel blog, biasanya seseorang akan mencari konten yang diburu oleh banyak orang, apakah dengan cara mencari keyword yang sedang 'laris' atau dengan sekedar copas dari blog milik orang lain.

Namun jika anda merasa bahwa dengan mengisi blog anda, sama seperti anda memperlakukan blog anda sebagai tempat untuk mencurahkan segala fikiran dan ide anda kepada para pembaca setia anda, saya yakin anda tidak akan begitu gampang meng-copas tulisan orang lain.
Mulailah saat ini, anda tanamkan bahwa blog anda adalah tempat anda berbagi ilmu dan sharing dengan pembaca anda dan bukan sekedar tempat untuk curhat dan menonjolkan 'kepintaran' diri sendiri. Mulailah untuk men-jadwalkan seberapa sering anda mem-posting artikel di blog milik anda.

Anda bisa memulai dengan 1 artikel setiap minggu-nya, atau 1 artikel setiap 3 hari, atau mungkin anda ingin 1 artikel setiap harinya?. Saya yakin anda pasti bisa. Lalu bagaimana cara mengisi konten blog setiap hari-nya?. Gampang, banyak sekali penjual PLR (Private Label Right) di internet, anda bisa membeli dari mereka. Kalau anda takut memposting dari PLR karena konten-nya pasti ada yang sama, anda bisa me-modifikasi-nya dengan menambahkan sedikit tulisan disana sini.

Lalu bagaimana kalau saya tidak mempunyai cukup uang untuk membeli artikel PLR?, mudah sekali, cobalah anda untuk blogwalking, atau berjalan-jalan ke blog teman atau mencari berita-berita hangat di internet, Pasti anda akan bertemu dengan judul-judul yang bisa dijadikan artikel di blog anda. Dan masih banyak cara-cara yang lain untuk anda tumpahkan kedalam blog anda.

Pesan saya, jangan pernah bosan dan lelah dalam mengisi blog anda, kecuali ketika anda dalam kondisi yang tidak memungkinkan untuk menulis artikel, ber-pamitan-lah atau katakan kepada pembaca anda bahwa anda sedang tidak bisa menyapa pembaca dalam 2-3 hari kedepan karena sesuatu hal.

Intinya, jangan lupakan para subscriber (pembaca) anda yang telah mendaftarkan alamat email mereka untuk berlangganan blog anda. Hormati dan layani mereka seperti raja, saya yakin blog anda pasti disukai

semoga bermanfaat.

Sudahkah Anda Mengisi Artikel Blog Dengan Teratur ? Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown